Kamis, 13 Agustus 2015
Dirgahayu Indonesiaku...
Genap 70 tahun Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Kata "Merdeka" kerap kita dengar dan dengungkan, tetapi apa hanya sekedar terucap di bibir saja. Seandainya semua orang (warga Indonesia secara umum), bisa memaknai kata-kata tersebut dengan tepat, tentunya hari ini kita akan merasa senang dan bahagia bisa menikmatinya. Tetapi apa daya, "Ambisi" dan "Adanya Kepentingan" dari segelintir atau sekelompok orang yang mengakibatkan makna dari kata-kata tersebut "Belum bisa sepenuhnya" bisa dimaknai. Usia 70 tahun untuk ukuran manusia bukan usia yang muda lagi, sehingga istilah "70th Ayo Kerja" seakan mencoba menyadarkan kembali kepada kita semua tanpa terkecuali untuk lebih giat dan sadar untuk mau berubah dan sama-sama menggalang rasa kebersamaan, rasa tanggungjawab, rasa memiliki, rasa saling bahu membahu untuk membangun negeri Indonesia tercinta ini. Wahai para pemimpin dan calon-calon pemimpin jangan engkau mengejar ambisi dan keuntungan untuk kepetingan pribadi dan golongan saja, rangkul semua orang, semua kalangan, cermati lingkungan dan daerahmu, ciptakan rasa didalam hatimu untuk membangun daerah dan negaramu, jangan hanya cari keuntungan diatas dukungan rakyat dan masyarakatmu sesaat saja. Hilangkan rasa curiga antar golongan, ciptakan suasana kondusif dan aman di masyarakat sekitar kita, mari kita satukan tekad menjadikan Negara Indonesia menjadi yang "Terdepan" di antara negara-negara di dunia dalam segala hal. Dirgahayu Indonesiaku.
Langganan:
Postingan (Atom)